Nongkrong di Polder Tawang

polder-tawang-5Jika berkeliling di daerah kota lama Semarang dan menemui suatu kolam besar yang luasnya hampir mencapai 1 ha dan tepat berada di depan stasiun kereta Tawang Semarang,tempat itu adalah Polder Tawang.

Menurut fungsinya Polder Tawang merupakan suatu sistem untuk memproteksi air limpahan dari luar kawasan dan mengendalikan muka air di dalam Kota Lama. Komponen sistem polder ini terdiri dari tanggul,pintu air,saluran,kolektor,pompa air dan kolam retensi.

Diluar fungsi teknis diatas,ternyata kini tempat ini berfungsi sebagai tempat wisata yang mampu menarik minat warga kota Semarang untuk sekedar bersantai ditepi polder pada sore dan malam hari ataupun menyalurkan hobi memancing bagi mereka yang gemar mancing. Karena dikolam ini oleh Dinas Kelautan dan Perikanan kota Semarang,sengaja ditaburkan benih ikan yang bertujuan untuk menarik minat warga kota dan mengurangi bau tak sedap yang sering muncul dari kolam polder ini.

Namun saat banyak juga warga yang sengaja menggunakan jaring untuk menangkap ikan-ikan yang ada. Dalam hal ini dari pihak Badan Pengelola Kawasan Kota Lama (BPK2L) akan bertindak tegas terhadap para penjaring ikan,seperti yang dilansir di Suaramerdeka.com:

Penjaring Ikan di Polder Tawang Akan Ditindak

Semarang,CyberNews. Badan Pengelola Kawasan Kota Lama (BPK2L) bakal mengambil tindakan tegas terhadap mereka yang sengaja menjaring maupun menyerok ikan di Polder Tawang,Semarang Utara.

Demikian disampaikan Kepala BPK2L Surachman SIP ketika dikonfirmasi mengenai banyaknya masyarakat yang sengaja menjaring ikan di kolampolder. Menurutnya, restocking atau penyebaran bibit ikan yang dilakukan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Semarang di Polder Tawang, bertujuan menarik minat masyarakat menyambangi kawasan tersebut sebagai lokasi wisata.

“Kami tidak melarang bila masyarakat ingin memancing ikan-ikan tersebut,bukan malah menjaringnya. Kalau mereka memang nekat menjaring,akan kami ambil tindakan,”katanya,Minggu (5/4). Warga,kata dia,harus ikut memelihara dan merawat habibat ikan, bukan malah merusaknya.

Mantan Camat Semarang Utara itu menambahkan,setiap pagi hari,belasan atau mungkin puluhan pecinta ikan hias yang tersebar di Kota Semarang terlihat memadati area kolam polder. Mereka,bukan sedang menjaring ikan,melainkan mencari kutu air sebagai makanan ikan hias.

“Tidak hanya itu,hampir saban sore,masyarakat menyambangi kawasan Polder Tawang sebagai tempat rekreasi. Hal itu menujukan bahwa area polder memiliki daya tarik bagi masyarakat untuk melepas lelah setelah seharian sibuk dengan pekerjaan mereka masing-masing,”ujar Surachman.

Jadi mungkin Polder Tawang bisa menjadi tempat rekreasi alternatif keluarga di dalam kota Semarang..Anda berminat?

Salam JalanJalan…

Lihat foto lainnya, silahkan klik disini.

2 Tanggapan

  1. Saya tau nih tempatnya, tapi gak sempat moto. Omong2 kena banjir gak nih tempat? Sta tawang aja kerendam..

    Oya, nice blog. Banyakin fotonya ya…

    • Thanks ya mas Gaptek..Ini juga hasil menimba ilmu di dunia digital kok…:-)
      Tempat ini setahu saya ga pernah kebanjiran. Kalo stasiunnya lain lagi, berhubung stasiun Tawang posisinya lebih rendah dari jalan raya dan poldernya, makanya masih sering kebanjiran terutama jika musim hujan dan air laut pasang. Tapi sekarang sedang dalam proses peningginan..

Tinggalkan komentar